Ads 970x90

Sunday, December 7, 2014

Profile Pariwisata Kabupaten Lebak


Assalamu'alaikum Wr. Wb ...

Haloo Sahabat Blogger dan Sobat Banten Semuanyaa ... :)
Jumpa Lagi yoo bersama saya penghuni blog indah nan ngangenin ini :D hahaha..
Biasa nih gan, hari ini mau posting sebuah Maha Karya Artikel Lagi :D hehe..
Kali ini, sesuai Judulnya, saya mau berbagi informasi mengenai Pariwisata yang ada di Kabupaten Lebak Tercinta ini :D


Kali ini kita akan Berbicara Panjaang sekali, mengingat Wisata di Kabupaten Lebak yang sangat banyak,, di tambah lagi dengan wisata yang lain se antero Banten .. wahahaha.. Sampai kapan tuh nge bahasnya yahh ?? :D
Tapi jangan khawatir, disini saya akan nge bahas se lengkap mungkin, tetapi juga seringkas mungkin ... hehehe !!
Oke gan, Langsung aja, Check This one out ... "Gambaran Umum Pariwisata Lebak"

Pariwisata merupakan salah satu sektor yang terus dikembangkan di kabupaten Lebak. Hal ini wajar mengingat keindahan alam, baik pantai maupun tempat-tempat wisata yang ada di Kabupaten Lebak cukup banyak dan menarik. Penataan obyek wisata terus dilakukan guna meningkatkan kenyamanan pengunjung yang datang untuk menikmati keindahan alam di Kabupaten Lebak. Beberapa obyek wisata beserta lokasinya, dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 1
Obyek Wisata di Kabupaten Lebak
NO
NAMA WISATA
LOKASI
1
Curug Indihiyang
Warunggunung
2
Arung Jeram
Lebakgedong
3
Goa Sangkir
Bojongmanik
4
Budaya Kaolotan Baduy
Leuwidamar
5
Pemandian Air Panas
Cipanas
6
Pantai Karang Taraje
Bayah
7
Pantai Bagedur
Malingping
8
Pantai Binuangeun
Wanasalam
9
Pantai Cibobos
Panggarangan
10
Pantai Pulo Manuk
Bayah
11
Pantai Sawarna
Bayah
12
Pantai Ciantir
Bayah
13
Budaya Kaolotan/Seren Taun
Cibeber
14
Situs Cibedug
Cikotok
15
Air Panas Senanghati
Malingping
16
Situs Palayangan
Cimarga
17
Kawah Cipanas
Sobang
18
Curug Kanteh
Cilograng
19
Pantai Cihara
Cihara
20
Pantai Talanca
Malingping
21
Pantai Cimandiri
Panggarangan
22
Pantai Tanjung Panto
Wanasalam
23
Pantai Karang Tengah
Wanasalam
Sumber : Profile Potensi Investasi Kabupaten Lebak, 2008

Keindahan alam di Kabupaten Lebak cukup menarik bagi wisatawan baik  dari nusantara maupun manca negara untuk mengunjungi obyek wisata yang ada.  Pada Tahun 2008, wisatawan manca negara yang berkunjung ke obyek wisata di Kabupaten Lebak sebanyak 141 orang dan wisatawan nusantara sebanyak   240.586 orang.


Tabel 2
Perkembangan Wisatawan Nusantara yang berkunjung ke Obyek Wisata di Kabupaten Lebak
Tahun
Baduy
Binuangeun
Bagedur
Karang Taraje
Cibobos
P. Manuk
Pemandian Air Panas Cipanas
2006
1.097
14.146
4.983
2.438
2.321
2.458
39.254
2007
1.022
19.832
7.764
2.442
2.407
2.481
40.008
2008
2.875
38.432
86.778
29.788
12.721
19.853
50.139
Sumber : Disporabudpar Kabupaten Lebak Tahun 2008


 Tabel 3
Perkembangan Wisatawan Mancanegara yang berkunjung ke Obyek Wisata di Kabupaten Lebak

Tahun
Baduy
Binuangeun
Bagedur
Karang Taraje
Cibobos
P. Manuk
Pemandian Air Panas Cipanas
2006
34
7
8
5
2
6
10
2007
37
17
18
6
4
8
14
2008
67
16
24
9
3
9
13
Sumber : Disporabudpar Kabupaten Lebak Tahun 2008


Nah,, itu tadi kan Sekilas tentang berbagai Macam Pariwisata yang ada di Kabupaten Lebak,,
Berarti sekarang kita bahas nih, beberapa Tempat wisata yang saya muat berdasarkan ke populerannya di masa kini...


Saya akan bahas gambaran umum beserta keindahan alam yang terdapat didalamnya.. :)
Langsung saja kita masuk ke topik pembahasan ...
Baiklah, Langsung saja bagi kalian yang ingin tahu tempat wisata apa saja yang sekarang ini digemari masyarakat ??
Langsung aja lihat beberapa cuplikan gambar-gambarnya dibawah ini,, dan jika ingin tahu lebih banyak sama tempatnya, cukup klik gambarnya saja ... :D (triiing) ..

Jika kalian nih, ada yang mau menambahkan atau berbagi pengalaman bagi yang sudah pernah berkunjung, silahkan ditambahkan di kolom komentar ... :)

atau jika ada kata-kata yang tidak sesuai, silahkan di koreksi juga kesalahannya di komentar.. demi kesempurnaan artikel ini agar bisa berguna bagi kita semua, terutama wisatawan yang sedang mencari tempat destinasi ^_^

0 komentar